MOI Kota dan Kabupaten Mojokerto Telah Resmi Dibentuk

MOI Kota dan Kabupaten Mojokerto Telah Resmi Dibentuk
MOI Kota dan Kabupaten Mojokerto Telah Resmi Dibentuk

Mojokerto – majalahglobal.com : Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Media Online Indonesia (MOI) Kabupaten Mojokerto dan Kota Mojokerto resmi dibentuk oleh Ketua DPW MOI Agung Santoso, Sabtu (3/10/2020) di Kantor Redaksi Radar Indonesia, Jalan Raya Mlirip 47A, Kecamatan Jetis Kabupaten Mojokerto.

Secara aklamasi, Ketua DPW MOI Agung Santoso langsung menunjuk Pemimpin redaksi radarindonesiaonline.com sebagai Ketua DPC MOI Kabupaten Mojokerto dan Achmad Mardianto pemimpin redaksi majalahdetektif.com menjadi Ketua DPC MOI Kota Mojokerto.

“Saya melihat keaktifan dan pengalaman Pak Yadi dan Pak Mardian. Semoga dengan penunjukan saya ini bisa tersusun pengurus DPC MOI Kabupaten Mojokerto dan Kota Mojokerto yang solid. Yang nantinya bisa menjadi organisasi yang ditunjuk dewan pers untuk menjadi penguji uji kompetensi wartawan,” ujarnya.

Baca Juga :  Dukung Ketahanan Pangan Koramil 0815/12 Ngoro Dampingi Poktan Tanam Jagung Serentak
Ketua DPC MOI Kota Mojokerto

Sementara itu Ketua DPC MOI Kota Mojokerto, Drs. Achmad Mardianto dalam sambutannya mengatakan jika MOI ini Sekjennya adalah presiden Lira. LSM terbesar di Indonesia yang telah dipercaya presiden karena mempunyai anggota di setiap kecamatan.

“Percayalah teman-teman. Kita berada di Organisasi pers yang tepat dan dalam waktu dekat bakal terbentuk pengurus MOI di setiap Kecamatan Kota Mojokerto,” ujarnya.

Ketua DPC MOI Kabupaten Mojokerto

Selanjutnya, sambutan datang dari Ketua DPC MOI Kabupaten Mojokerto, Yadi, S.I.P. Dalam sambutannya Yadi mengatakan agar jangan sampai di tengah jalan ada orang dalam yang membuat gaduh organisasi kita ini.

“Membuat organisasi itu mudah sekali, namun untuk tetap eksis itu yang butuh perjuangan kita bersama. Semoga MOI tetap Jaya,” pungkasnya. (Jayak)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *