Hikmah Maulid Nabi SAW Dan Keutamaannya

Hikmah Maulid Nabi SAW Dan Keutamaannya

Ada sebuah Riwayat dari Sayyidina Abbas yang merupakan saudara Abu Lahab. Beliau telah bermimpi, setelah satu tahun kematian Abu Lahab dan beliau bertanya : Bagaimana kabarmu Abu Lahab? “Saya Disiksa setiap hari, akan tetapi pada setiap malam senin, saya mendapat keringanan siksa, yaitu bisa meminum air yang mengalir dari sela sela jari tangan saya”, kata Abu Lahab. 

“Mengapa bisa demikian?”, tanya Sayyidina Abas. “Karena pada hari senin waktu kelahiran Rosulullah SAW, saya merasa sangat gembira. Sehingga saya memerdekakan budak saya yang bernama Suwaibah ,dan saya perintahkan untuk menyusui Nabi Muhamnad.

Jika karena demikian senang dengan kelahiran Rosulullah SAW. Abu Lahab yg mendapatkan vonis keburukannya dalam Al-Qur’an, masih bisa mendapatkan keringanan siksa pada neraka.

Apalagi orang Islam yang beriman dari ummat Nabi Muhammad SAW, yang selalu merasa gembira dengan hari kelahiran atau maulidnya. Dan mereka mau menyumbangkan kadar sesuatu yang sesuai dengan kemampuannya.

Maka tiada balasan dari Allah, kecuali Ia akan masuk ke Dalam Surga Jannatun Na’im .

Jadi menjelang hari kelahiran Rosulullah SAW, apa yang bisa kita persembahkan untuk menyambut Maulid Nabi Muhammad SAW ? hari yang selalu umat sedunia akan memperingatinya. 

Semoga dengan momentum maulid, kita semua bisa berkumpul dengan Rosulullah SAW baik didunia maupun akhirat. Amin. 

Sumber : Kitab Albarzanji. (Atz)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *