Cegah Covid 19, Forkopimka Sukodono Kunjungi Pondok Khomsani Nur Klanting

Cegah Covid 19, Forkopimka Sukodono Kunjungi Pondok Khomsani Nur Klanting

Lumajang – Sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19, Forkopimka Sukodono berkunjung ke PonPes Khomsani Nur Klanting. Dalam kegiatan tersebut diawali dengan penyemprotan disinfektan pada seluruh ruangan Pondok.

Selain itu juga ada pembagian masker untuk penghuni pondok. 

Menurut Kapolsek Sukodono AKP Achmad Sutiyo, SH, tujuan pembagian masker ini, untuk menyadarkan penghuni pondok agar selalu menggunakan masker dalam beraktivitas.

“Jumlah warga yang positiv Covid 19 terus bertambah, saya menghimbau kepada semuanya untuk memiliki kesadaran dalam menggunakan masker,” katanya, hari ini Kamis (10/9).  

Sementara itu Danramil Sukodono 0821/02 Kapten Inf Khoirul Anam menyampaikan, acara ini sebagai antisipasi, agar Pondok Pesantren aman dari persebaran virus corona. “Lingkungan pondok harus steril, penghuni harus sering cuci tangan dengan sabun dan juga jaga jarak dalam beraktivitas”, terangnya. 

Adapun H. M Agus Nur Majdi Pengasuh Pondok Khomsani Nur, sangat mengapresiasi kegiatan ini. “Kami sampaikan terimakasih kepada Forkopimka Sukodono dan semoga wabah corona ini segera berakhir”, harapnya. 

Dalam acara tersebut turut hadir petugas dari Puskesmas Sukodono, yang memberikan penyuluhan tentang bahaya virus corona. 

Ayoeb Taufani Zaman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *