Babinsa Semampir Pastikan Wisata Religi Sunan Ampel Kondusif

SURABAYA,- Babinsa Semampir Kodim Tipe A 0830/Surabaya terus
memastikan jika wilayah teritorialnya aman dan kondusif.

             Itu terlihat ketika Babinsa Semampir menggelar Komunikasi
Sosial di lokasi wisata religi Makam Sunan Ampel, Surabaya. Kamis, 21
Nopember 2019.

             Bukan hanya komsos bersama masyarakat maupun pengunjung di
sekitar Makam saja. Namun, Babinsa Koramil Semampir tersebut, juga
menggelar komsos dengan aparat keamanan setempat.

             “Koramil, itu garda terdepan di TNI-AD. Satuan itu, harus
bersentuhan langsung dengan masyarakat maupun aparat setempat tanpa
membeda-bedakan,” ujar Danramil Semampir, Mayor Inf Sumarsono.

             Terpisah, Dandim Tipe A 0830/Surabaya Utara, Kolonel Arh
Putut Witjaksono menuturkan jika langkah itu, dinilai penting untuk
digelar oleh prajurit di wilayah tugasnya.

Baca Juga :  Polrestabes Surabaya Berhasil Amankan 7 Remaja Gangster yang Resahkan Warga

             Pasalnya, bukan hanya memastikan keamanan dan kondusifitas
wilayah saja. Akan tetapi, ujar almamater Akademi Milliter tahun 1992
itu, komsos juga sangat efektif guna mewujudkan Kemanunggalan antara TNI
dan rakyat. “Selama ini sudah terwujud dengan baik. Kita ingin
Kemanunggalan itu bisa terjaga dan terus diperkuat,” pungkasnya.(jayak)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *